Info Job Fair dan Info Lowongan Kerja Terkini

Minggu, 19 April 2015

Loker Jasa Raharja untuk SMK dan D3

Informasi Loker Terbaru berikut ini datang dari Perusahaan BUMN dimana peminat pencari kerja sangat banyak untuk posisi dan lowongan kerja ini, yaitu PT JASA RAHARJA (Persero), PT JASA RAHARJA disingkat Jasa Raharja adalah sebuah BUMN
yang bergerak di bidang asuransi sosial.

PT Jasa Raharja (Persero) Tahun 2015


Tahun 2015 ini PT. JASA RAHARJA membuka lowongan kerja atau kesempatan bagi putra putri Indonesia untuk menjadi Pegawai PT. Jasa Raharja, bagi yang memenuhi persyaratan harap melakukan pendaftaran, dengan ketentuan sebagai berikut :


Calon Pegawai PT. Jasa Raharja
Persyaratan Umum :
a. Pendidikan minimal SLTA maksimal Diploma 3 (D3)

  • Nilai Rata-rata Ujian Nasional utk SLTA adalah 6,50.
  • IPK untuk Pelamar D3 minimal 2,75.

b. Usia Maksimal pada saat pendaftaran

  • SLTA : 23 tahun.
  • D3 : 25 tahun.

c. Tinggi Badan Minimal

  • Pria : 165 cm.
  • Wanita : 155 cm.

d. Menguasai Operasional Komputer (Word & Excel).
e. Memiliki SIM C.
f. Belum Menikah.
g. Mendaftar di Kantor Cabang Jasa Raharja sesuai domisili Pelamar.

2. Kelengkapan Surat Lamaran :
a. Fotocopy KTP, SIM C, Akte Kelahiran, dan Kartu Keluarga.
b. Fotocopy Ijazah Pendidikan Formal (SD – D3) berikut NEM / Transkrip Nilai (Legalisir).
c. Fotocopy Sertifikat/Kursus (Jika Ada).
d. Daftar Riwayat Hidup (Curriculum Vitae).
e. SKCK, Kartu Kuning.
f. Pas Foto 4 x 6 Berwarna.
g. Surat Keterangan Belum Menikah dari Kelurahan.
h. Tidak Memiliki Keluarga yang masih aktif berkerja di Jasa Raharja (dibuktikan dengan Surat Pernyataan, ttd pada Materai).
i. Bersedia dan Sanggup di tempatkan di seluruh wilayah Indonesia (dinyatakan pada Surat Pernyataan, ttd pada Materai).
Pengajuan lamaran

Jika anda memenuhi persyaratan, silahkan kirimkan berkas Lamaran dikirimkan dan ditujukan ke Kantor Cabang PT. Jasa Raharja (Persero) sesuai wilayah domisili pelamar.
Alamar kantor cabang dapat and lihat disini : http://www.jasaraharja.co.id/cabang

Batas waktu pendaftaran tanggal 17 April 2015 dan Hanya kandidat yang memenuhi kualifikasi terbaik yang berhak mengikuti tahap selanjutnya dan Keputusan Panitia tidak dapat diganggu gugat.
Info Lebih Lanjut dapat menghubungi masing-masing Kantor Cabang PT. Jasa Raharja (Persero) di wilayah domisili.

Loker Jasa Raharja untuk SMK dan D3 Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown
Salam Sukses Lupyhakim Media